Beranda | Artikel
Ihsan kepada Tetangga - Aktualisasi Akhlak Muslim (Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.)
Selasa, 29 September 2015

Bersama Pemateri :
Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary

Ceramah agama Islam oleh: Ustadz Abu Ihsan Al-Atsary, M.A.

Ringkasan Ceramah Agama: Aktualisasi Akhlak Muslim

Ihsan kepada Tetangga

Salah satu tingkatan ihsan yang sangat mulia adalah berbuat ihsan kepada tetangga. Termasuk di dalamnya adalah bersikap lembut kepada mereka.

Islam memberi kedudukan yang istimewa bagi tetangga, karena mereka yang hidup berdampinga dengan kita. Jika hubungan kita dengan tetangga harmonis, niscaya tercipta kedamaian serta sikap memberikan manfaat satu sama lain.

Atas dasar itu, ada banyak perintah agar kita berperilaku ihsan kepada tetangga dalam Al-Qur’an maupun As-Sunnah. Misalnya yang disebutkan dalam firman Allah Subahanahu wa Ta’ala:

وَاعْبُدُواْ اللّهَ وَلاَ تُشْرِكُواْ بِهِ شَيْئاً وَبِالْوَالِدَيْنِ إِحْسَاناً وَبِذِي الْقُرْبَى وَالْيَتَامَى وَالْمَسَاكِينِ وَالْجَارِ ذِي الْقُرْبَى وَالْجَارِ الْجُنُبِ وَالصَّاحِبِ بِالجَنبِ وَابْنِ السَّبِيلِ وَمَا مَلَكَتْ أَيْمَانُكُمْ إِنَّ اللّهَ لاَ يُحِبُّ مَن كَانَ مُخْتَالاً فَخُوراً

“Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan sesuatupun. Dan berbuat baiklah kepada dua orang ibu-bapak, karib-kerabat, anak-anak yatim, orang-orang miskin, tetangga yang dekat dan tetangga yang jauh, dan teman sejawat, ibnu sabil dan hamba sahayamu. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang sombong dan membangga-banggakan diri.” (QS An-Nisa [4]: 36)

Begitu besarnya hak tetangga atas diri kita terlihat dari bagaimana malaikat Jibril ‘alaihissalam terus menerus mewasiatkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam agar mempergauli tetangga dengan baik, sehingga beliau mengira bahwa antar tetangga akan saling mewarisi. Beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

مَا زَالَ جِبْرِيلُ يُوصِينِي بِالْجَارِ حَتَّى ظَنَنْتُ أَنَّهُ يُوَرِّثُهُ

Bagaimana penjelasan selengkapnya mengenai “Ihsan kepada Tetangga” ini? Download segera dan simak ceramah agama ini. Semoga bermanfaat.

Download Ceramah Agama: Ihsan kepada Tetangga

Mari turut bagikan hasil rekaman ataupun link ceramah agama yang bermanfaat ini, melalui jejaring sosial Facebook, Twitter, dan Google+ yang Anda miliki, agar orang lain bisa turut mengambil manfaatnya. Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala membalas kebaikan Anda.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/16128-ihsan-kepada-tetangga-aktualisasi-akhlak-muslim-ustadz-abu-ihsan-al-atsary-ma/